Dalam kesempatan ini, saya akan membahas tentang pengertian arsitektur komputer. Arsitektur komputer dalam akademik merupakan nama mata kuliah di jurusan Teknik Informatika, Sistem Komputer, Ilmu Komputer dan Teknik Elektronika/Elektro.
Arsitektur tersebut didefinisikan sebagai gaya kontruksi dan organisasi dari komponen-komponen sistem komputer. Dimana sistem komputer terdapat 3 bagian yaitu:
1. Input
2. Proses
3 Output
Untuk lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini:
Gambar tersebut merupakan sistem komputer, yang tiap komponen saling berhubungan.
Jadi dalam arsitektur komputer akan mempelajari bagaimana kontruksi dan cara kerja komponen-komponen tersebut.
Dari gambar dapat diuraikan bahwa yang termasuk (1) input adalah komponen seperti; mousen keyboard, kamera dan lain-lain. (2) proses adalah komponen-komponen yang terdapat dalam kotak komputer, kebanyakan orang menyebutnya sebagai CPU. Komponen proses tersebut seperti; processor, ram, motherboard, hardisk dan lain-lain. Dan yang (3) Output adalah komponen keluaran komputer yaitu seperti; monitor, printer dan lain-lain.
Sekarang yang menjadi pertanyaan, barang elektronik seperti smartphone dan tablet apakah termasuk komputer ?
Nah.. untuk menjawab itu, Kita harus kembali pada konsep arsitektur komputer yang mengacu kepada sistem komputer. Apakah komponen-komponen yang dimiliki smartphone atau tablet sama dengan komputer desktop atau laptop ?
Dilihat dari konsep arsitektur komputer, smartphone dan tablet memiliki komponen sistem komputer seperti processor, ram, hardisk/memory, input (touchscreen) dan output (LCD). Hanya komponen yang dimilikinya berbentuk mobile (bergerak). Maka dengan itu smartphone, tablet atau sejenis bisa dikatakan sebagai komputer.
Demikian pembahasan tentang pengertian arsitektur komputer serta contoh-contoh.
Sekian dan terima kasih. Semoga bermanfaat.